Standar Perlengkapan Audio Sound System yang Wajib Dimiliki Pemula

audio

Istilah sound system pastinya sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat. Sebab piranti tersebut bisa berguna di berbagai kesempatan, mulai dari acara dengan skala kecil seperti hajatan di rumah hingga skala besar seperti konser. Dimana peralatannya sendiri sejatinya sangat banyak, namun terdapat audio sound system pokok yang sering digunakan seperti berikut.

 

Standar Perlengkapan Sound System

audio

  1. Speaker

Tentunya perlengkapan sound system tidak akan lengkap tanpa adanya speaker. Alat satu ini dapat merubah sinyal listrik menjadi sebuah bunyi atau suara, sehingga sumber input seperti suara manusia atau dari alat musik yang masuk dapat dikeluarkan dalam bentuk suara yang jauh lebih keras.

Speaker sendiri secara umum terdapat beberapa jenis, dimana masing masingnya tersebut memiliki fungsi yang berbeda antara satu sama lain. Beberapa jenis speaker di antaranya yaitu high speaker untuk nada tinggi, middle speaker untuk menghasilkan nada berfrekuensi menengah, serta subwoofer atau low speaker untuk menangani suara bass dan nada rendah.

  1. Equalizer

Adanya equalizer pada perlengkapan audio sound system anda, akan membuat musik atau suara yang dikeluarkan menjadi lebih enak didengar dan begitu pas. Anda sendiri pasti sudah tidak asing dengan istilah equalizer ini, karena biasa ditemukan pada pengaturan musik di smartphone maupun komputer dan dvd.

Fungsi dari equalizer di sini yaitu untuk mengatur nada dari low hingga high sesuai dengan keinginan. Dimana pengaturannya disajikan dalam bentuk grafik, yang dapat anda geser hingga menemukan suara paling pas. Meski begitu, pengaturan equalizer pada sound master bisa berbeda beda tergantung dari jenis serta genre musik yang tengah dibawakan.

  1. Power Amplifier

Apabila speaker yang anda miliki merupakan jenis speaker aktif, maka power amplifier tidak perlu dibeli secara terpisah. Pasalnya speaker aktif sudah dibekali dengan amplifier sendiri di dalamnya, meski anda tetap dapat menambahkannya lagi jika ingin. Namun untuk speaker pasif, maka power amplifier ini begitu dibutuhkan.

Karena power amplifier berguna sebagai otak dari perangkat sound system, dimana seluruh sound yang masuk diproses menggunakan perangkat satu ini. Jenis dari amplifier umumnya ada banyak, untuk nada low hingga high. Dimana untuk sound system luar ruangan biasanya menggunakan daya besar, tidak sepert amplifier rumahan yang banyak menggunakan daya 2000 watt per PA.

  1. Mixer Audio

Untuk audio sound system yang lebih kompleks dalam menghasilkan output mumpuni, maka mixer audio tidak boleh ketinggalan anda miliki. Pasalnya mixer audio tersebut berfungsi sebagai pengatur keseluruhan suara, serta menjadikan semua suara yang masuk menjadi lebih dinamis dan enak didengar.

Itulah beberapa standar perlengkapan sound system pokok yang perlu anda miliki. Masing masingnya bekerja sama satu sama lain, sehingga menciptakan suara yang dinamis serta enak untuk didengar. Semua piranti tersebut bisa anda dapatkan di Goshen Swara Indonesia, yang merupakan distributor resmi peralatan sound system dengan harga bersaing.

2 I like it
0 I don't like it